Diriwayatkan oleh Imam Abul Laits as-Samarqondy, beliau berkata bahwa ada 4 (empat) cara yang dapat mengusir dan memecah rasa 'ujub (angkuh) :
- PERTAMA, menyakini bahwa pertolongan (taufiq) apapun yang diterima dalam hidup adalah pemberian Allah jika demikian, ia akan sibuk dengan mensyukurinya
- KEDUA, selalu mengingat semua anugerah nikmat yang ia nikmati adalah berasal dari Allah jika demikian, ia akan sibuk mensyukurinya dan tak ada sedikitpun kesempatan 'ujub kepada-Nya.
- KETIGA, selalu khawatir dan merasa takut bahwa amal perbuatannya tidak diterima Allah jika demikian, ia akan sibuk dengan ketakutannya tidak diterima amal dan tidak 'ujub akan kebaikannya.
- KEEMPAT, selalu mengingat dan melihat akan semua dosa dan kesalahan yang dilakukannya jika demikian, ia akan berfikir akankah kebaikannya dapat menghapus dosa kesalahannya...?
[Sumber : Kitab "TANBIHUL GHAFILIN" karya Abul-Laits as-Samarqondy hal 176]
0 comments:
Post a Comment