Kebutuhan keluarga atas kehadiran kendaraan terus meningkat. Lebih dari itu, keluarga pun menginginkan kendaraan yang memberi kepuasan, baik dari segi harga, penampilan, irit bahan bakar, maupun tenaga. Wajar kiranya jika para produsen berlomba-lomba menghadirkan kendaraan yang dibutuhkan. Bersamaan dengan makin berkembangnya segmen mobil SUV (sport utility vehicle) yang dihasilkan oleh sejumlah pabrikan otomotif akhir-akhir ini. Kondisi ini secara nyata menyebabkan semakin tinggi persaingan pada jenis ini.
Sebagaimana telah menjadi rahasia umum bahwa, Toyota Fortuner adalah produk andalan dalam kelasnya dimana performa serta ketahanannya telah teruji di berbagai medan jalan seperti yang telah ditunjukkannya dalam rangkaian perjalanan Pertamina Fastron Euroasia Yepe Expedition 2011 dengan rute sepanjang 27,000 km dengan melintasi 2 benua, 23 negara dan sekitar 60 kota dalam waktu 90 hari (dimulai tanggal 17 Agustus 2011 di pelataran Monumen Nasional Jakarta dan berakhir 10 November 2011 di Venesia, Italia.)
Semua medan telah ditempuh dengan perkasa oleh Toyota Fortuner mulai dari medan gurun pasir, bersalju sampai dengan berlumpur, karena memang Fortuner SUV Terbaik.
Toyota Fortuner dalam rangkaian perjalanan Pertamina Fastron Euroasia Yepe Expedition 2011. (Gambar dari: http://www.toyota.astra.co.id/) |
Dengan mengadopsi segala kelebihan yang dimiliki oleh Toyota Fortuner, maka PT. Toyota Astra Motor (TAM) menawarkan sebuah varian kendaraan keluarga dalam kategori kendaraan SUV (Sport Utility Vehicle), Grand New Fortuner, dengan mesin diesel baru berteknologi Variable Nozzle Turbocharger (VNT) Intercooler. Dengan teknologi ini, mesin Fortuner kini jauh lebih perkasa, namun sekaligus lebih efisien bahan bakar.
Grand New Fortuner VNTurbo. (Gambar dari: http://www.toyota.astra.co.id/) |
Mesin Grand New Fortuner VNTurbo. (Picture from: http://www.toyota.astra.co.id/) |
Selain perubahan pada mesin, Grand New Fortuner VNTurbo juga menyempurnakan bentuk kap mesin dengan memasang hood scoop. Disamping berfungsi sebagai intercooler, dengan hood scoop memberikan tampilan gagah pada sosok Grand New Fortuner VNTurbo.
Grand New Fortuner VNTurbo memiliki dimensi, Panjang: 4,705 mm, Lebar: 1,840 mm, Tinggi: 1,850 mm, Jarak poros roda: 2,750 mm.
Eksterior dari Grand New Fortuner VNTurbo. (Gambar dari: http://www.toyota.astra.co.id/) |
Ceiling Air Conditioner System yang terpasang pada kabin Grand New Fortuner VNTurbo memberikan kenyamanan dan kesejukan bagi seluruh penumpang saat berkendara. (Gambar dari: http://www.toyota.astra.co.id/). |
Interior dari Grand New Fortuner VNTurbo. (Gambar dari: http://www.toyota.astra.co.id/) |
Fitur keselamatan "Air bags" yang terpasang pada Grand New Fortuner VNTurbo. (Gambar dari: http://www.toyota.astra.co.id/) |
Versi terbaru Grand New Fortuner VNTurbo tersedia dalam 4 tipe yang terdiri atas:
- Model 2.5 G A/T.
- Model 2.5 G A/T TRD Sportivo.
- Model 2.5 G M/T.
- Model 2.5 G M/T TRD Sportivo.
Varian dari Grand New Fortuner VNTurbo. (Gambar dari: http://www.toyota.astra.co.id/) |
Sedangkan untuk varian Fortuner diesel, pada semester I-2012 TAM membukukan angka penjualan sebesar 9,277 unit —lebih tinggi dibanding penjualan selama 2011 yang sebanyak 9,211 unit. Sementara sejak diluncurkan pada 2005 hingga Juli 2012, penjualan Fortuner diesel mencapai 39,187 kendaraan.
Maka tidaklah berlebihan apabila dalam semester II-2012 TAM menargetkan penjualan Grand New Fortuner VNTurbo sebesar 6,000 unit dan harga yang ditawarkan untuk Grand New Fortuner VNTurbo ini berkisar mulai dari Rp.387 juta sampai Rp.422 juta atau lebih mahal Rp.10 juta dibanding versi lama.
Jika anda menginginkan sebuah kendaraan keluarga yang dapat memberikan kepuasan, baik dari segi harga, penampilan, irit bahan bakar, maupun tenaga. Maka sebuah pilihan yang tepat bila anda memilih Grand New Fortuner VNTurbo, karena memang Fortuner SUV Terbaik. ***
[Disarikan dari TOYOTA dan tulisan ini disusun dalam rangka mengikuti "Toyota SEO Award 2012 Penguin Challenge" yang diadakan oleh Toyota Astra Indonesia]
by
0 comments:
Post a Comment